Gambar mewarnai singa. Hewan asli Afrika ini pasti sudah dikenal anak-anak karena hewan ini sangat populer sebagai raja hutan dalam dongeng dan cerita film anak-anak. Berikut ini saya gambar singa jantan yang memiliki rambut lebat sebagai pembeda dari singa betina dewasa. Singa memang predator utama di alam liar tidak heran dianggap sebagai penguasa hutan dalam cerita anak.
Di alam liar biasanya singa hidup berkelompok dengan satu ekor singa jantan dewasa sebagai pemimpin kelompok. Para singa betina berburu berkelompok dengan strategi berburu untuk mendapatkan hewan buruan.
Singa di alam liar berwarna coklat muda atau krem. Anak-anak bisa mnggunakan perpaduan warna orange, kuning, coklat muda dan coklat tua dalam mewarnai. Selamat berkarya dengan warna.. :)
Harapannya setelah mewarnai gambar binatang singa ini anak-anak bisa lebih mengenal bermacam jenis hewan, dan orang tua lebih mudah memberikan pengetahuan tentang hewan dan lebih menyenangkan buat anak-anak.
Sebelum mewarnai dengan crayon atau pesil warna, print gambar singa dengan terlebih dulu mendownload gratis gambar singa hitam putih dalam ukuran besar di link berikut :
0 komentar:
Post a Comment